Liputanmadura.com (Sampang) -UPTD Sekolah menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Tambelangan menggelar acara gelar karya penguatan profil pelajar pancasila (P5) UPTD SMP Negeri 1 Tambelangan serta pawai kesenian Musik tradisional khas madura Daul Dug-dug serta penampilan kreasi siswa/siswi kegiatan tersebut di mulai rute pasar Tambelangan-SMPN 1 Tambelangan, Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang, madura, Jawa Timur, ” Kamis, 15/5/2025
Ahmad Fauzan, Kepala sekolah UPTD SMP Negeri 1 Tambelangan, Menyampaikan Gelar Karya ini merupakan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) dan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan dua elemen penting dalam pendidikan di Indonesia saat ini. IKM memberikan ruang bagi sekolah untuk merdeka dalam mengembangkan kurikulum sesuai dengan kebutuhan dan konteks masing-masing, sedangkan P5 berfokus pada pengembangan karakter dan kompetensi siswa yang sejalan dengan profil pelajar Pancasila.
P5 merupakan salah satu komponen inti dalam IKM. P5 dirancang untuk memperkuat upaya pencapaian kompetensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila. P5 tidak terintegrasi dalam pembelajaran setiap mata pelajaran, melainkan memiliki porsi khusus dalam alokasi jam mata pelajaran. Hal ini memungkinkan siswa untuk mengembangkan kompetensi pengetahuan, keterampilan, dan sikap mereka dengan belajar dari teman, guru, dan bahkan tokoh masyarakat sekitar, ” Pungkasnya
(Tohir)