Pelayanan Humanis Pos Cabang Sampang Datang Kerumah Warga Penerima Bantuan Kelompok Rentan di Kecamatan Tambelangan

- Penulis

Rabu, 10 Desember 2025 - 07:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputanmadura.com (Sampang) Jawa Timur – Pelayanan publik yang humanis kembali diperlihatkan Kantor POS Cabang Sampang bersama pendamping Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kesra Kecamatan Tambelangan.” Rabu 10 Desember 2025

Mereka turun langsung ke lapangan demi memastikan bantuan benar-benar diterima para lansia serta penyandang disabilitas yang tidak mampu hadir ke lokasi penyaluran. Penyaluran door to door itu dilakukan sebagai bentuk komitmen pelayanan tanpa hambatan bagi kelompok rentan di wilayah Tambelangan.

Kepala Kantor POS Cabang Sampang, Taufik Hidayah, bersama petugas juru bayar Purwanto, mendatangi satu per satu rumah penerima manfaat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Taufik menegaskan bahwa pelayanan seperti ini menjadi bagian dari tanggung jawab moral dan sosial pihak POS dalam mendukung program pemerintah.
“Kami ingin memastikan tidak ada penerima yang terlewat. Meski mereka tidak bisa datang ke titik penyaluran, pelayanan harus tetap sampai,” tegasnya.

Ia juga menyebutkan bahwa pola penyaluran langsung ini akan terus dilakukan apabila terdapat penerima yang mengalami keterbatasan fisik maupun usia. Salah satu lansia penerima BLT Kesra, Hakimah, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada petugas yang telah mengantarkan bantuan sampai ke rumahnya.

“Saya tidak bisa datang ke kantor Kecamatan Tambelangan, tapi bantuan ini tetap diantar. Sangat membantu, matur suwun,” ujarnya terharu.

Program BLT Kesra sendiri merupakan upaya pemerintah dalam memberikan perlindungan sosial kepada masyarakat kurang mampu, untuk meningkatkan ekonomi di daerah tersebut.

Penulis : Moh. Tohir

Editor : Admin LM

Sumber Berita: Liputan Madura

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel liputanmadura.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polsek Pangarengan Adakan Doa Bersama Perayaan Malam Tahun Baru 2026
Polsek Torjun Gelar Doa Malam Pergantian Tahun 2025-2026 Sekaligus Tasyakuran Kenaikan Pangkat Aipda Budi Cahyono S.H.
Polres Sampang Gelar Press Release Capaian Akhir Tahun 2025
Polsek Pangarengan, Polres Sampang Gencar Himbauan Kamtibmas Jelang Tahun Baru 2026 
Keluarga Besar H. Mat Yasin Menggelar JJS dan Tasyakuran Peresmian Jalan
Bupati Sampang Mendukung Himbauan Ibu Gubernur Jatim Tahun Baru 2026
Komunitas Pecinta Motor Trail Adventure Tambelangan Community Salurkan Hobi Sambil Gelar Baksos TATAC 2 dan Beramal Pembangunan Masjid Darul Muttaqin
Wahyudi El Panggabean: Sebagian Besar Wartawan Indonesia tidak Paham Kode Ethik Jurnalistik
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:01 WIB

Polsek Pangarengan Adakan Doa Bersama Perayaan Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Desember 2025 - 13:53 WIB

Polsek Torjun Gelar Doa Malam Pergantian Tahun 2025-2026 Sekaligus Tasyakuran Kenaikan Pangkat Aipda Budi Cahyono S.H.

Selasa, 30 Desember 2025 - 12:50 WIB

Polres Sampang Gelar Press Release Capaian Akhir Tahun 2025

Senin, 29 Desember 2025 - 08:35 WIB

Polsek Pangarengan, Polres Sampang Gencar Himbauan Kamtibmas Jelang Tahun Baru 2026 

Minggu, 28 Desember 2025 - 12:00 WIB

Bupati Sampang Mendukung Himbauan Ibu Gubernur Jatim Tahun Baru 2026

Berita Terbaru

Liputan Madura

Polsek Pangarengan Adakan Doa Bersama Perayaan Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Des 2025 - 17:01 WIB

Liputan Madura

Polres Sampang Gelar Press Release Capaian Akhir Tahun 2025

Selasa, 30 Des 2025 - 12:50 WIB