Indahnya Berbagi di Bulan Suci Ramadhan, Polres Gresik Bagikan Takjil kepada Pengendara

- Penulis

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputan Madura.com (GRESIK) – Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gresik menggelar kegiatan pembagian takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Tri Dharma, Gresik, Selasa (11/3/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Gresik Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, didampingi Kabag Ops Polres Gresik Yusis Budi, Kasat Lantas Polres Gresik AKP Rizki Julianda Putera Buna, serta jajaran Kanit Lantas dan personel Satlantas Polres Gresik.

Selain berbagi takjil, kegiatan ini juga menjadi momentum bagi Satlantas Polres Gresik untuk memberikan imbauan kepada para pengendara agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wakapolres Gresik Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus menanamkan nilai-nilai kepedulian sosial.

“Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan sesama. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas,” ujar Wakapolres.

Kasat Lantas Polres Gresik, AKP Rizki Julianda Putera Buna, juga terlihat antusias bersama personel Satlantas saat membagikan takjil kepada pengendara. Ia berharap melalui kegiatan ini, situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamtibcarlantas) tetap terkendali serta angka kecelakaan lalu lintas dapat menurun selama bulan Ramadhan.

“Semoga bulan Ramadhan ini membawa keberkahan bagi kita semua, dan masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan dalam berkendara,” ucapnya.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para pengendara yang melintas. Mereka mengapresiasi inisiatif Polres Gresik yang tidak hanya berbagi rezeki, tetapi juga turut mengingatkan pentingnya keselamatan di jalan.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel liputanmadura.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Sampang Apresiasi Kementerian ATR/BPN 
MWCNU Kedungdung Gelar Tasyakuran Syaikhona Kholil Madura di Anugrahkan Pahlawan Nasional
Ketua TP PKK Kabupaten Sampang Hadir Ke PKK Desa Batoporo barat, Evaluasi 10 Program Terbaik
Dandim 0828 Sampang Bersama Klub Runner Kodim Kunjungi ibu Husnul Hotimah Atap Rumahnya yang Ambuk Saat Tidur
Pakai Baju Pejuang dan Adat Madura Polsek Pangarengan Peringati Hari Pahlawan Nasional 
Polisi Serius Tangani Pengerusakan Fasilitas Umum di Sampang
Kapolsek Pangarengan Pimpin Upacara SMK Islam Siti Khadijah
Wahyudi El Panggabean, Apresiasi Pendidikan Politik & Pelatihan Jurnalistik Nadem Riau: Kejujuran, Modal Utama Wartawan Profesional
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 17:38 WIB

Bupati Sampang Apresiasi Kementerian ATR/BPN 

Selasa, 25 November 2025 - 10:06 WIB

MWCNU Kedungdung Gelar Tasyakuran Syaikhona Kholil Madura di Anugrahkan Pahlawan Nasional

Senin, 24 November 2025 - 11:55 WIB

Ketua TP PKK Kabupaten Sampang Hadir Ke PKK Desa Batoporo barat, Evaluasi 10 Program Terbaik

Senin, 24 November 2025 - 02:22 WIB

Dandim 0828 Sampang Bersama Klub Runner Kodim Kunjungi ibu Husnul Hotimah Atap Rumahnya yang Ambuk Saat Tidur

Senin, 10 November 2025 - 08:48 WIB

Pakai Baju Pejuang dan Adat Madura Polsek Pangarengan Peringati Hari Pahlawan Nasional 

Berita Terbaru

Liputan Madura

Bupati Sampang Apresiasi Kementerian ATR/BPN 

Selasa, 25 Nov 2025 - 17:38 WIB