Lampu Jalan Makan Anggaran, Sampang Terancam Gelap di Akhir Tahun

- Penulis

Selasa, 5 Agustus 2025 - 02:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputanmadura.com (Sampang) Jawa Timur – Lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kabupaten Sampang menyedot anggaran daerah dalam jumlah besar. Dinas Perhubungan (Dishub) mencatat, rata-rata tagihan listrik PJU mencapai Rp 485 juta setiap bulan. Kondisi ini dikhawatirkan akan memicu krisis anggaran penerangan jika tidak segera diantisipasi.

Jumlah titik lampu yang mencapai sekitar 8.600 unit menjadi salah satu penyebab membengkaknya tagihan. PJU tersebar merata di seluruh wilayah Kabupaten Sampang, termasuk di pelosok 14 kecamatan.

“Lampu menyala setiap hari, dan itulah kenapa tagihan listriknya besar,” ujar Hery Budiyanto, Kepala Bidang Perhubungan Darat Dishub Sampang, Selasa (05/8/2025).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dishub mengakui sedang melakukan penelusuran terhadap penyebab lonjakan tagihan, salah satunya adalah temuan sambungan liar yang memanfaatkan jaringan PJU. Hery menyebut pihaknya sedang menindak sejumlah titik yang diduga menjadi sumber kebocoran listrik.

“Kami curigai ada pemanfaatan jaringan PJU secara ilegal, ini sedang kami dalami,” tegasnya.

Ironisnya, sebagian penurunan tagihan listrik justru disebabkan oleh tidak berfungsinya sejumlah lampu jalan. Hal ini dianggap sebagai solusi sementara yang tidak menyentuh akar masalah.

“Penurunan tagihan bukan berarti efisiensi, tapi karena banyak lampu mati dan belum diperbaiki,” ungkapnya.

Dari total anggaran Rp 5,6 miliar yang dialokasikan tahun ini, tersisa sekitar Rp 2,5 miliar. Jika tak ada tambahan dalam Perubahan Anggaran Keuangan (PAK), maka layanan penerangan jalan dikhawatirkan akan terhenti di akhir tahun.

“Kalau tidak ada tambahan dana, kemungkinan akan ada pemadaman sebagian PJU,” tutup Hery dengan nada waspada.

Penulis : Mohdi Alvaro

Editor : Admin LM

Sumber Berita: Liputan Madura

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel liputanmadura.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sepanjang Jalan JLS Terang Benderang Bupati Sampang Berikan Apresiasi
Bupati Sampang, Lantik 2 Pejabat Awal Tahun 2026
Kapolres Sampang Bersihkan Lumpur di Sekolah Pasca Banjir
Wabup Sampang, Ahmad Mahfudz Tinjau Warga Terdampak Banjir
Polsek Pangarengan Adakan Doa Bersama Perayaan Malam Tahun Baru 2026
Polsek Torjun Gelar Doa Malam Pergantian Tahun 2025-2026 Sekaligus Tasyakuran Kenaikan Pangkat Aipda Budi Cahyono S.H.
Polres Sampang Gelar Press Release Capaian Akhir Tahun 2025
Polsek Pangarengan, Polres Sampang Gencar Himbauan Kamtibmas Jelang Tahun Baru 2026 
Berita ini 56 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:38 WIB

Sepanjang Jalan JLS Terang Benderang Bupati Sampang Berikan Apresiasi

Selasa, 6 Januari 2026 - 02:56 WIB

Bupati Sampang, Lantik 2 Pejabat Awal Tahun 2026

Senin, 5 Januari 2026 - 11:46 WIB

Kapolres Sampang Bersihkan Lumpur di Sekolah Pasca Banjir

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:01 WIB

Polsek Pangarengan Adakan Doa Bersama Perayaan Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Desember 2025 - 13:53 WIB

Polsek Torjun Gelar Doa Malam Pergantian Tahun 2025-2026 Sekaligus Tasyakuran Kenaikan Pangkat Aipda Budi Cahyono S.H.

Berita Terbaru

Liputan Madura

Bupati Sampang, Lantik 2 Pejabat Awal Tahun 2026

Selasa, 6 Jan 2026 - 02:56 WIB

Liputan Madura

Kapolres Sampang Bersihkan Lumpur di Sekolah Pasca Banjir

Senin, 5 Jan 2026 - 11:46 WIB