Dukung Ketahanan Pangan, Polres Bangkalan Bersama 3 Pilar Panen Jagung Tahap Kedua

- Penulis

Minggu, 25 Mei 2025 - 01:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liputanmadura.com (BANGKALAN) – Polres Bangkalan Polda Jatim melaksanakan panen raya jagung tahap 2 tahun 2025 pada Jum’at (23/5/2025) di Dusun Rojing, Desa Keleyan, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan.

Kegiatan ini menjadi bentuk peran aktif Polri dalam melaksanakan pembinaan pada kelompok tani, khususnya jagung.

Saat ini, tercatat ada lahan seluas 1 hektar di kecamatan Socah yang menjadi binaan Polres Bangkalan Polda Jatim.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal itu seperti disampaikan Kapolres Bangkalan, AKBP Hendro Sukmono saat ditemui usai melaksanakan panen raya yang dipimpin oleh Kabag SDM Kompol Sugiarto bersama Tiga pilar dan Muspika Kecamatan Socah.

“Hasil pengecekan kami, Alhamdulillah di wilayah ini hasilnya bagus. Semoga hasil panen tahap dua kali ini bisa membantu pencapaian swasembada jagung,” ujar Kapolres Bangkalan.

Panen jagung serentak ini merupakan upaya dalam mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia dalam bidang ketahanan pangan, dalam hal ini Polri fokus pada upaya pencapaian swasembada jagung.

Dengan hadir di tengah masyarakat, Polri akan berperan langsung dalam ketahanan pangan, mulai dari penanaman jagung, pemeliharaan, kebutuhan pupuk, hingga saat penjualan hasil panen.

“Apapun itu yang menjadi hambatan masyarakat, kami dari Polres Bangkalan akan senantiasa membantu pelaksanaannya,” lanjut AKBP Hendro Sukmono.

Untuk diketahui, Pemerintah Republik Indonesia pada era kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto terus berupaya mewujudkan swasembada pangan.

Hal itu sebagaimana butir kedua dalam Asta Cita, yakni memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel liputanmadura.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pupuk Subsidi di Atas HET: Petani Karang Penang Dirugikan, Sekda Janjikan Tindakan Tegas
Aliansi Wartawan Sampang Mengucapkan Selamat dan sukses HUT Bank Sampang ke15
Pers Riau Diminta Ikut Membantu Pengusutan Dugaan Korupsi Defisit APBD Riau 2024
Moh Jakfar Dukung Langkah Bupati Sampang
Karang Taruna Sampang Gelar Seminar Nasional Wirausaha
Kelurahan RongTengah Mediasi Terkait Akses Jalan
Korbidikcam Tambelangan dan Gawat Sepakat Bangun Kolaborasi Untuk Pendidikan Lebih Baik
RH Aulia Rahman SH Menggelar Acara Tasyakuran dan Khitan Putranya
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 12:56 WIB

Pupuk Subsidi di Atas HET: Petani Karang Penang Dirugikan, Sekda Janjikan Tindakan Tegas

Selasa, 8 Juli 2025 - 02:15 WIB

Aliansi Wartawan Sampang Mengucapkan Selamat dan sukses HUT Bank Sampang ke15

Minggu, 6 Juli 2025 - 15:28 WIB

Pers Riau Diminta Ikut Membantu Pengusutan Dugaan Korupsi Defisit APBD Riau 2024

Selasa, 24 Juni 2025 - 13:12 WIB

Moh Jakfar Dukung Langkah Bupati Sampang

Selasa, 24 Juni 2025 - 12:39 WIB

Karang Taruna Sampang Gelar Seminar Nasional Wirausaha

Berita Terbaru

Sampang

DPRD dan Pemkab Sampang Sepakat Ubah Postur Anggaran 2025

Kamis, 17 Jul 2025 - 14:37 WIB